MUSA AS : KISAH PENYEMBELIHAN SAPI BETINA

 

MUSA AS : KISAH PENYEMBELIHAN SAPI BETINA

 





          Seseorang dari Bani Israil telah dibunuh oleh anak pamannya. Dia tidak memiliki pewarisnya kecuali dia (anak pamannya itu). Dia membunuhnya agar cepat mendapatkan harta warisnya. Lalu dia membawa mayatnya dan disimpan di tempat lain. Pada keesokan harinya dia menuntut darahnya kepada Sebagian Bani Israil dihadapan Musa As, lalu mereka membantahnya. Maka Musa As meminta kepada Tuhannya (karena usulan Sebagian dari mereka).

          Lantas Nabi Musa As memerintahkan kepada mereka untuk menyembelih seekor sapi betina. Bukannya melaksanakan apa yang diperintahkan oleh Nabi Musa melainkan mereka membantahnya dengan mengatakan "Apakah kamu hendak menjadikan kami sebagai ejekan?" Musa As menjawab, “Aku berlindung kepada Allah agar tidak menjadi salah seorang dari orang-orang yang jahil" yaitu memperolok-olokan perintah Allah Swt.

          Mereka bertanya kepada Musa As “Sapi yang bagaimana ?” Seandainya mereka langsung menyembelih sembarang sapi betina waktu itu maka itu sudah cukup baginya, namun mereka mempersulitnya dengan memberikan berbagai pertanyaan. Penyembelihan ini akhirnya terjadi Ketika salah seorang dari mereka yakni orang yang berbakti kepada ibunya memiliki sapi yang sesuai dengan ciri-ciri yang disebutkan. Kemudian dia menjual sapi tersebut dengan emas sebanyak berat sapinya. Lalu dipukullah lidah sapi itu kepada orang yang sudah dibunuh tadi (ada yang mengatakan dipukul dengan anggota badan sapi yang lain), kemudian orang tersebut hidup dan seraya berkata, “Si fulan yang membunuhku.” Lantas dia mati Kembali.

(Ibnu Asir Al-Jazari, Al-Kamil fit At-Tarikhi, Jilid 1 : 148)

---------------------------------------------------------------------------------------------

Nasihat & Pelajaran

Di dalam kisah ini banyak sekai pelajaran yang bisa diambil bagi yang may mempelajarinya, diantaranya adalah :

1.    Berlebih-lebihan dalam beragama dan terlalu banyak bertanya-tanya hal yang tidak perlu, hanya akan mengakibatkan hukuman yang berat. Rasul Saw bersabda, “Allah membenci kalian untuk 3 hal : Kabar-kabar burung atau gossip, menyia-nyiakan harta, dan terlalu banyak bertanya.”

2.    Mereka hanya diperintahkan menyembelih seekor sapi betina, bukan hewan lain, karena sapi adalah hewan yang pernah dijadikan sesembahan oleh Bani Israil (makanya mereka berkata ‘Apakah engkau menjadikan kami ejekan ?’). Perintah ini dilakukan untuk menghinakan apa yang dahulu mereka sembah (agung-agungkan) dan agar diketahui seberapa taat mereka menjalankan perintah Allah Swt.

3.    Mereka mengolok-olok perintah Nabi Musa As

4.    Memperlihatkan kekuasaan Allah Swt. Yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam penciptaan, yaitu menghidupkan Kembali sesuatu yang telah dibunuh (manusia) dengan membunuh (mematikan) sesuatu yang hidup (sapi). (Syaikh Ahmad Mustafa Al-Maragi, Tafsir Al-Maragi, Juz 1 : 142)

---------------------------------------------------------------------------------------------

Berikut adalah cuplikan dari Surah Al-Baqarah 2 : 67-74

Sapi Betina (Al-Baqarah):67 - Dan (ingatlah), ketika Musa berkata kepada kaumnya: "Sesungguhnya Allah menyuruh kamu menyembelih seekor sapi betina". Mereka berkata: "Apakah kamu hendak menjadikan kami buah ejekan?" Musa menjawab: "Aku berlindung kepada Allah agar tidak menjadi salah seorang dari orang-orang yang jahil".

Sapi Betina (Al-Baqarah):68 - Mereka menjawab: "Mohonkanlah kepada Tuhanmu untuk kami, agar Dia menerangkan kepada kami; sapi betina apakah itu". Musa menjawab: "Sesungguhnya Allah berfirman bahwa sapi betina itu adalah sapi betina yang tidak tua dan tidak muda; pertengahan antara itu; maka kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu".

Sapi Betina (Al-Baqarah):69 - Mereka berkata: "Mohonkanlah kepada Tuhanmu untuk kami agar Dia menerangkan kepada kami apa warnanya". Musa menjawab: "Sesungguhnya Allah berfirman bahwa sapi betina itu adalah sapi betina yang kuning, yang kuning tua warnanya, lagi menyenangkan orang-orang yang memandangnya".

Sapi Betina (Al-Baqarah):70 - Mereka berkata: "Mohonkanlah kepada Tuhanmu untuk kami agar Dia menerangkan kepada kami bagaimana hakikat sapi betina itu, karena sesungguhnya sapi itu (masih) samar bagi kami dan sesungguhnya kami insya Allah akan mendapat petunjuk (untuk memperoleh sapi itu)".

Sapi Betina (Al-Baqarah):71 - Musa berkata: "Sesungguhnya Allah berfirman bahwa sapi betina itu adalah sapi betina yang belum pernah dipakai untuk membajak tanah dan tidak pula untuk mengairi tanaman, tidak bercacat, tidak ada belangnya". Mereka berkata: "Sekarang barulah kamu menerangkan hakikat sapi betina yang sebenarnya". Kemudian mereka menyembelihnya dan hampir saja mereka tidak melaksanakan perintah itu.

Sapi Betina (Al-Baqarah):72 - Dan (ingatlah), ketika kamu membunuh seorang manusia lalu kamu saling tuduh menuduh tentang itu. Dan Allah hendak menyingkapkan apa yang selama ini kamu sembunyikan.

Sapi Betina (Al-Baqarah):73 - Lalu Kami berfirman: "Pukullah mayat itu dengan sebahagian anggota sapi betina itu !" Demikianlah Allah menghidupkan kembali orang-orang yang telah mati, dam memperlihatkan padamu tanda-tanda kekuasaan-Nya agar kamu mengerti.

Sapi Betina (Al-Baqarah):74 - Kemudian setelah itu hatimu menjadi keras seperti batu, bahkan lebih keras lagi. Padahal diantara batu-batu itu sungguh ada yang mengalir sungai-sungai dari padanya dan diantaranya sungguh ada yang terbelah lalu keluarlah mata air dari padanya dan diantaranya sungguh ada yang meluncur jatuh, karena takut kepada Allah. Dan Allah sekali-sekali tidak lengah dari apa yang kamu kerjakan.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MAKALAH || Amsal dalam Al-Qur’an

MAKALAH SURVEILANS KESEHATAN LINGKUNGAN “ PELAKSANAAN SURVEILANS PENGAWASAN AIR BERSIH DAN LIMBAH CAIR DI RUMAH SAKIT UMUM HIDAYAH PURWOKERTO”

MAKALAH || Manusia, Moralitas, dan Hukum