Data dan Variabel

 

Data dan Variabel




 

1.     Sekelompok Data

Ada dua data tipe data yang digunakan dalam statistika yaitu data populasi dan data sampel. Populasi adalah kumpulan dari semua outcome, respons, pengukuran, atau hitungan yang menjadi perhatian. Sampel adalah bagian dari populasi.

 

Data yang diambil dari pengukuran yang terdapat pada populasi disebut sebagai parameter. Data yang diambil dari pengukuran yang terdapat pada sampel disebut sebagai statistic.

Contoh :

1)     Survei yang diambil dari sampel masyarakat yang tinggal di Kabupaten Sidoarjo, menyatakan bahwa sebanyak 70% masyarakat di Sidoarjo bekerja di Kota Surabaya

Karena pengukuran itu diambil dari sample maka hal itu di sebut statistic sample

2)     Gaji yang didapat dari buruh PT X naik sebanyak 2% tiap bulan. Karena itu menyangkut seluruh gaji buruh dalam PT X maka data tersebut disebut parameter

 

2.     Jenis Variabel

Variabel berkaitan erat dengan data. Data adalah suatu kelompok yang mempunyai karakteristik tertentu, misalnya karakteristik pekerja buruh pada PT X dengan pekerjanya antara lain jenis kelamin, usia, tempat tinggal dsb. Jadi jenis kelamin, usia, tempat tinggal termasuk variable, dikatakan variable karena hal tersebut bervariasi. Semisal usia bervariasi ada yang berusia 25 tahun, 20 tahun, 30 tahun dst.

 

Variabel bisa bersifat Diskrit atau Kontinu. Variabel Diskrit adalah variable hasil perhitungan dan biasanya dapat dibedakan dari angkanya yang selalu bilangan bulat (tidak pernah lebih setengah), contoh :

1)     Banyaknya ruang kelas pada suatu sekolah (5, 7, 10 dst)

2)     Banyaknya pegawai buruh yang bekerja di bagian administrasi (5, 10, 15 dst)

Perhatikan bahwa ruang kelas tidak mungkin ada angka koma seperti 5,5 dst

Variabel Kontinu adalah variable hasil pengukuran. Biasanya variable hasil pengukuran pada suatu alat ukur dan ada jenis ukurannya (cm, hm, kg, mmHg, dst) contoh :

1)     Tekanan darah seorang ayah 90 mmHg, 120,mmHG dst

2)     Berat badan pekerja wanita rata-rata 50,5 kg 



Komentar

Postingan populer dari blog ini

MAKALAH || Amsal dalam Al-Qur’an

MAKALAH SURVEILANS KESEHATAN LINGKUNGAN “ PELAKSANAAN SURVEILANS PENGAWASAN AIR BERSIH DAN LIMBAH CAIR DI RUMAH SAKIT UMUM HIDAYAH PURWOKERTO”

MAKALAH || Manusia, Moralitas, dan Hukum